Sabtu, 16 Oktober 2010

TIUPLAH SANGKAKALA


Salah satu hal yang paling penting bagi seseorang tentara ketika memasuki medan peperangan adalah kesiapan. Itulah sebabnya didunia kemiliteran ketika seseorang dipanggil selalu berkata "siap" karena berbicara tentang militer/peperangan yang paling penting adalah kesiapan (Kesiapan mental, fisik, strategi, dll). Walaupun pasukan diberikan persenjataan yang canggih tetapi kalau belum ada kesiapan, itu percuma.

Dalam kehidupan Kristen juga ditegaskan bahwa lawan kita adalah si iblis yang seperti singa sedang mengaum-ngaum mencari mangsa. Sehingga sebagai orang Kristen kita harus selalu bersiap-siap dalam segala perkara sehingga seberapa besar serangan Iblis dalam kehidupan, kita tetap berdiri tegar dan kemulian Tuhan dinyatakan. Selanjutnya untuk mendengarkan khotbah anda dapat DOWNLOAD KHOTBAH KRISTIANI DISINI

Sabtu, 09 Oktober 2010

TERGELINCIR (Pdt. Gilbert L.)


Seringkali dijumpai dalam kehidupan ini ada orang yang sebelumnya sangat mencintai/mengasihi Tuhan tetapi karena tawaran dunia tidak sedikit orang percaya hidupnya tergelincir dalam dosa dan kesenangan dunia sehingga suasana hidup yang sebelumnya penuh berkat, penuh mujizat, penuh kemulian bahkan suasana sorga menjadi sebaliknya bahkan
mungkin penuh dengan tangisan.
Kemudian kita bertanya kepada Tuhan "Mengapa semuanya itu terjadi? Alkitab dengan tegas berkata "Berjaga-jaga lah dan berdoalah supaya kamu jangan jatuh dalam pencobaan" Alkitab juga berbicara "Roh memang penurut tetapi daging lemah tetapi orang yang tetap mengandalkan Tuhan dalam segala perkara dikuatkan untuk tetap tegar sehingga dalam segala perkara dia tetap mengalami kasih karunia Allah". Selanjutnya untuk mendengarkan khotbah anda dapat DOWNLOAD KHOTBAH KRISTIANI DISINI

Kamis, 07 Oktober 2010

TUHAN MENGENAL KITA (Pdt. Gilbert L.)


Biasanya kita mengenal seseorang hanya dari luarnya saja tetapi Tuhan mengenal kita lebih sempurna. Kalau Tuhan mengenal kita lalu apa yang akan terjadi dalam kehidupan kita? Apakah kalau kita berada dalam masalah Tuhan juga tau? (Anak kecil aja udah tau kalau Tuhan pasti tau masalah kita hi.hi.hi....) Tetapi banyak orang (yang katanya udah dewasa rohani) goyah imannya....Dia lebih memilih pergi ke dukun (Dukun cabul kali....). Selanjutnya untuk mendengarkan khotbah anda dapat DOWNLOAD KHOTBAH KRISTIANI DISINI.

Rabu, 06 Oktober 2010

ANAK DEGIL (Pdt. Gilbert L.)


Tuhan kita adalah Allah yang penuh dengan kesabaran. Tuhan sabar ketika melihat kelemahan dan dosa-dosa kita. Dia juga sabar dalam membentuk karakter kita tetapi dalam kesabarannya Dia juga akan menegur kita secara spontan apabila kita masuk dalam dosa dan mulai menjauh dari Tuhan. Tuhan menegur kita karena Dia menginginkan kita bertobat dan berbalik kepada Nya supaya kita tidak masuk kedalam hukuman Tuhan.
Namun seringkali tidak disadari bahwa kita telah menjadi orang yang degil hati. Seberapa banyak kita sudah ditegur oleh Tuhan tetapi kita juga tidak pernah berubah. Kedegilan hati ini akan membawa kita kedalam kebinasaan. Orang-orang degil tidak akan pernah melihat kerajaan Sorga tetapi orang-orang yang mau bertobat dia akan mendapatkan kerajaan Sorga. Selanjutnya untuk mendengarkan khotbah anda dapat DOWNLOAD KHOTBAH KRISTIANI DISINI

MENGENAL ALLAH (Pdt. Gilbert L.)


Ada beberapa orang yang menganut agama Kristen hanya karena warisan budaya. Sehingga seringkali kita menjumpai ada orang yang mengaku beragama Kristen tetapi perbuatannya tidak sesuai dengan ajaran Kristen. Kepercayaan adalah sesuatu yang prinsip dalam kehidupan sehingga kita harus betul-betul mengenal Allah dengan benar. Selanjutnya untuk mendengarkan khotbah anda dapat DOWNLOAD KHOTBAH KRISTIANI DISINI.

Sabtu, 02 Oktober 2010

HAL PERKABUNGAN (Pdt. Gilbert L.)


Pada dasarnya setiap orang tidak suka menghadapi peristiwa perkabungan, tetapi suka atau tidak suka kita harus menghadapi peristiwa itu misalnya ada famili yang meninggal dunia. Persoalannya sekarang adalah bagaimana kita dalam kondisi berkabung kita tetap sadar dan percaya bahwa Allah turut bekerja dalam segala perkara. Perkabungan tidak perlu dihadapi dengan kehancuran hati tetapi perkabungan harus dihadapi dengan jiwa yang besar dengan percaya kepada Tuhan. Selanjutnya untuk mendengarkan khotbah anda dapat DOWNLOAD KHOTBAH KRISTIANI DISINI

Jumat, 01 Oktober 2010

PERZINAHAN ROHANI (Pdt. Gilbert L)


Salah satu dosa yang paling ditentang didalam Alkitab adalah perzinahan. Paulus menjelaskan bahwa tubuh kita adalah bait roh kudus, sehingga kekristenan menentang keras segala bentuk perzinahan. Perzinahan tidak hanya berhubungan dengan tubuh tetapi ada bentuk perzinahan lain yaitu perzinahan rohani. Selanjutnya untuk mendengarkan khotbah anda dapat DOWNLOAD KHOTBAH DISINI.